Cara Singkat Reset Printer Canon Pixma Mp287 Kalau Eror

Sanketsblogs-Cara Singkat Reset Printer Canon Pixma Mp287 Kalau Eror- Pada kesempatan kali ini admin akan mengulas mengenai Cara Singkat Reset Printer Canon Pixma Mp287 Kalau Eror.

Printer meruupaakan sebuah alat atau perangkat yang di gunakan untuk mencetak suatu gambar ataupun dokumen. Printer memiliki berbagai jenis atau type nya yang di butuhkan sesuai fungsinya masing-masing. Untuk anda yang mempunyai perangkat printer tersebut mungkin sudah pernah mengalami yang namanya eror pada printernya yang di gunakannya.

Cara Singkat Reset Printer Canon Pixma Mp287 Kalau Eror
Pada artikel ini akan di bahas cara mengatasi printer yang eror, yang di bahas d sini jenis atau type printer Canon Pixma Mp287, Eror yang terjadi pada Printer Canon Pixma Mp287 ini biasanya muncul tanda-tanda lampu pada printer berkedip orange, kalau sudah gini biasanya catridgenya tidak mau gerak atau geser

Penyebabnya itu bisa karena memory pada printer tersebut sudah penuh. Untuk anda yang printernya mengalami tanda-tanda tersebut, anda tidak perlu khawatir,

Baca juga:

Sebelum anda membawa printer tersebut pada tukang service, mungkin anda bisa mencoba memperbaikinya sendiri yaitu dengan cara mereset printer tersebut

Baiklah langsung saja berikut adalah cara untuk mereset Printer Canon Pixma Mp287 karena full memorinya. Kita disini menggunakan software resetter printer

Sebelum anda menggunakan software resetter tersebut, anda service mode terlebih dahulu printernya dengan cara:

  1. Pertama matikan Printer Canon PIXMA MP287 akan tetapi posisi kabel power listrik masih tetap terpasang
  2. Selanjutnya tekan dan tahan tombol Stop atau Reset tetapi jngan di lepas
  3. Lalu kemudian tekan tombol power sampai lampu nyala hijau (saat menekan tombol power, tombol Stop/Reset jangan dilepas terlebih dulu)
  4. Dalam posisi tombol Power masih ditekan, lepas tombol STOP atau RESET, kemudian tekan 6 kali tombol STOP atau RESET akan tetapi dalam keadaan tombol POWER masih ditekan ya.
  5. Lalu kemudian lepas kedua tombol itu bersamaan, maka printer Canon MP287 akan berada dalam keadaan service mode
  6. Dan komputer akan mencari device baru itu abaikan saja


Baca juga: cara mudah mengatasi layar monitor berkedip

Sesudah printer dalam posisi service mode, kemudian langkah selanjutnya adalah menjalankan software resetter printer tersebut. Kemudian langkah selanjutnya yaitu:

  1. Pasangkan kertas pada printer kurang lebih 4 lembar
  2. Lalu kemudian jalankan Reseter printet Canon PIXMA MP287(reseter printer canon ini bisa anda download searching di google)
  3. Setelah software resetter terbuka, pada Clear ink counter pilih main kemudian klik tombol set
  4. Kemudian pada Ink absorber counter pilih main juga lalu klik tombol set
  5. Lalu kemudian Klik EEPROM, maka printer akan berproses dengan mencetak satu halaman dengan tulisan D = 000.0?
  6. Setelah itu matikan printer Canon MP287 lalu kemudian nyalakan kembali.
  7. Selanjutnya test print
  8. Selesai

Demikianlah ulasan singkat yang bisa admin bagikan mengenai Cara Singkat Reset Printer Canon Pixma Mp287 Kalau Eror. Semoga bermanfaat


Comments

Populer Post

Nah ini dia Nomor SMSC Pusat Pesan Smartfren Terbaru

08771 Kode Awalan Nomor Kartu Operator Apa ya?

+60 Kode Negara Mana Ya?

Kode +93 Itu Negara Mana Ya?

Cara Aktifkan Paket Kuota Ketengan Telkomsel Terbaru